Tuesday, July 9, 2013

Membuat Beef Teriyaki Sendiri ngga pakek resep

membuat teriyaki ngga pakek resepAda menu baru hasil olahan sendiri yang sekarang lagi disukai sama @shafa, yaitu Teriyaki. Ya berawal dari iseng2x bikin masakan asal cemplung seperti biasa, jadilah Chicken/Beef Teriyaki ngga pakek resep pertama.


Resep Daging Chicken/Beef Teriyaki


Bahan Daging Chicken/Beef Teriyaki :

700 gr daging sapi has dalam/Ayam, cuci bersih lalu potong-potong

100 gr paprika merah, potong memanjang

100 gr paprika kuning, potong memanjang


Bahan Saus Perendam Daging Beef Teriyaki :

2 cm jahe, parut halus

4 siung bawang putih, haluskan

100 gr bawang bombai, potong memanjang

6 sdm kecap asin

3 sdm saus tiram

6 sdm kecap manis

2 sdm madu

½ sdt lada hitam

1 sdm minyak wijen

1 Sachet Teriyaki Sauce (bisa didapatkan di toko terdekat)


Cara Membuat Saus Teriyaki:

Campur jahe, bawang putih, bawang bombai, kecap asin, kecap manis, lada hitam, madu, saus tiram, minyak wijen, dan minyak goreng, lalu aduk hingga rata.


Cara Membuat Daging Chicken/Beef Teriyaki :

1. Lumuri irisan daging dengan saus perendam, kemudian diamkan selama kurang lebih 15 menit sampai bumbu meresap.

2. Panaskan wajan anti lengket atau teflon, lalu masukkan daging bersama saus perendamnya.

3. Masak dengan api sedang hingga daging matang, kemudian masukkan paprika merah dan kuning, masak sebentar sampai paprika dan semua bahan matang.


Shafa biasanya suka Chicken teriyaki sih, bahkan kadang2x ceker teriyaki (ceker ayam dengan bumbu teriyaki). Sebenarnya masakan ini bisa dikombinasikan dengan beragam jenis bahan, bisa dicampurkan lobak, cabe pedas, dll. Sekian artikel membuat teriyaki mudah ngga pakek resep, semoga berguna.. ^^V

No comments:

Post a Comment